Sosgama News--- Salah satu dosen Sosiologi Agama dari fakultas Ushuluddin, Adab dan Dakwah IAIN Parepare, Mahyuddin, M.A diundang menj...
Sosgama News--- Salah satu dosen
Sosiologi Agama dari fakultas Ushuluddin, Adab dan Dakwah IAIN Parepare,
Mahyuddin, M.A diundang menjadi pemateri dalam Workshop Penulisan Karya Tulis
Ilmiah bagi Mahasiswa Tingkat Akhir di Universitas Al Asyariah Mandar (Unasman)
Polewali, Sulawesi Barat (Senin, 03/02).
Dalam materi workshop tersebut, Mahyuddin memperkenalkan kepada
mahasiswa tentang aplikasi Mendeley guna mendukung peningkatan kualitas karya tulis ilmiah mahasiswa.
Puluhan mahasiswa hadir
dalam workshop ini, termasuk di antaranya beberapa dosen. Wakil Rektor II Unasman Drs H
Sjuaib Hannan dalam sambutannya mengungkapkan kegiatan ini
sangat bermanfaat bagi mahasiswa karena bisa meningkatkan publikasi mahasiswa.
"Workshop ini sangat sejalan dengan visi misi kampus kita agar
menghasilkan publikasi ilmiah yang berkualitas," ucapnya.
Usai workshop, Ketua Jurusan Ilmu Komunikasi Unasman, Muhammad Syaeba dan Ketua Jurusan Ilmu Pemerintahan Unasman, Nur Fitrah melakukan pembicaraan tindak lanjut tentang rencana kerjasama dengan program studi Sosiologi Agama IAIN Parepare di bidang penelitian. Mahyuddin pun yang menjadi perwakilan dari IAIN Parepare menyambut baik rencana kerjasama tersebut.
"Saya
secara pribadi berterima kasih atas undangan yang diberikan pihak panitia, ini
merupakan langkah baik untuk menjalin relasi keluar terutama jika bisa menjalin
kerjasama dengan kampus lain sebagai salah satu strategi meningkatkan
akreditasi Prodi Sosiologi Agama," jelas Mahyuddin via whatsApp (Senin, 04/02).
Ketua Program Studi Sosiologi Agama Fakultas Ushuluddin,
Adab dan Dakwah IAIN Parepare Sulvinajayanti mengaku bangga melihat salah satu
dosen Sosiologi Agama yang mempunyai semangat sharing ilmu.
“Sebagai
Ketua Prodi, saya bangga melihat
dosen-dosen yang punya semangat untuk sharing ilmu baik kepada mahasiswa
dan teman-teman dosen di IAIN Parepare maupun mahasiswa di luar kampus. Ini
menunjukkan bahwa dosen kita diakui baik dalam lingkup internal maupun
eksternal. Semoga ini tetap berlanjut untuk pengembangan Prodi sendiri maupun
lembaga dan dan pihak Prodi akan membicarakan dengan pihak fakultas dan Wakil Rektor 3 terkait tindak lanjut kerjasama di bidang penelitian tersebut,” ungkapnya.
Tidak ada komentar